Instalasi PC
Keselamatan,kesehatan,kerja(K3)
sebelum merakit sebuah PC ada beberapa tips yang perlu di perhatikan , di antaranya :
1. Hindari merakit dalam ke adaan berkeringat , karna kemungkinan keringat akan menetes ke peralatan yang sedang kita rakit tanpa kita ketahui , lalu saat kita menyalakan power supply maka terjadilah hubungan arus pendek dan dapat merusak hasil rakitan nya.
2. Hindari memegang atau menyentuh langsung kaki prosessor karna di khawatirkan ada nya listrik statis
3. sebelum menambahkan komponen yg baru , matikan dulu power supply , menambah kan komponen baru saat powersupply hidup , dapat merusak komponen
4. Hindari pemasangan Komponen dengan kasar , karna dapat merusak komponen tersebut
5. Persiapkan Alat-alat yg di butuhkan sebelum merakit PC
Alat-alat :
1. Obeng plus(+)
2. Obeng minus(-)
3. Tang Lancip
4. Pinset
5. Gelang Anti Static
6 Multimeter / Multitester
Bahan :
1. PC(personal computer)
Langkah-Langkah Merakit PC
1. Letakan Mainboard pada tempat yang datar dan beri alas pada permukaan yang lembut agar Mainboard tidak tergores
Motherboard atau Mainboard merupakan papan utama yang fungsinya sebagai pusat perangkat keras Komputer , agar semua perangkat keras komputer bisa terhubung dengan komponen-komponen nya yang di dalam nya terdapat komponen-komponen atau socket-socket , beserta slot-slot , serta chip controller yang yang bertugas mengatur lalu lintas data dalam sistem mainboard
2. pasang processor pada motherboard, pemasangan processor di usahakan di luar casing agar memudahkan dalam pemasangan processor tersebut , pemasangan processor di sesuaikan dengan jenis processor dan motherboard yang di gunakan
processor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalan nya sebuah sistem komputer dan di gunakan sebagai pusat atau otak dari komputer , yang fungsinya untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas nya
3. Setelah processor di pasangkan kemudian lakukan pemasangan kipas processor
Fungsi utama dari sebuah kipas komputer adalah untuk mengeluarkan panas dan menggantinya dengan udara segar , biar processor tidak panas
4. Pasang RAM pada slot RAM yang tersedia pada motherboard, pemasangan RAM harus sesuai kalo tidak , RAM bisa rusak dan motherboard juga rusak
RAM (RandomAksesMemory) berfungsi untuk penyimpanan data sementara , dan melakukan proses atau system komputer , semakin besar kasitas ram semakin cepat proses nya juga
5. Setelah menyiapkan casing , selanjut nya memasang power supply
Fungsi power supply adalah untuk mengalirkan arus listrik ke komputer.
6. Memasang Hardisk
Hardisk tempat penyimpanan data yang permanen . baik itu sistem atau data-data selama hardisk tidak rusak
7. Memasang CD-Rom
CD-Rom merupaka akronim dari (compact disc read-only memory) yaitu sebuah piringan optik (opticial disc) yang dapat membaca sejenis CD / DVD
8. Memasang VGA Card
Fungsi dari VGA Card yaitu untuk mendesign graphic , bermain game , menampilkan graphic atau gambarpada layar komputer
9. Setelah semua komponen terpasang , selanjutnya merakit kabel-kabel yg ada di dalam main board , seperti gambar di bawah
10. tahap terahir memasang kembali casing PC
Pemeriksaan hasil perakitan komputer
Setelah komputer di rakit , lakukan pemeriksaan dengan BIOS, caranya yaitu :
Nyalakan komputer dan monitor , lihat layar minitor dan juga dengarkan suara dari speaker , program BIOS ini akan otomatis mendetejsi hardware apa aja yang sudah di pasang pada komputer , lakukan setting untuk nilai dari kapasitas hardisk dan boot sequence , kalau sudah lalu simpan hasil settingan dan exit dari setup BIOS , maka komputer meload system operasi dengan urutan pencarian yg di sesuaikan dengan settingan boot squence pada bios, masukan CD bootable yg berisi sistem pada drive pencarian
Solusi bila ada masalah pada perakitan komputer
Hidupkan komputer, apabila komputer dan monitor tidak hidup, periksa kabel daya pada colokan listriksudah terhubung apa belum.Apabila waktu dinyalakan, tampilan layar monitor ngeblank / berwarna hitam, pasti ada kesalahan dan apabila pada CPU terdengar bunyi beep, maka betulkan penempatan RAM / memori pada soket.Apabila card adapter tidak terdeteksi, periksa penempatan card adapter sudah pas apa belum ke slotnya.Apabila LED dari harddisk atau CD menyala terus, periksa konektornya sudah terhubung apa belum.
0 komentar: